Jombang, 06 Desember 2025 — Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Jombang menyelenggarakan kegiatan “Sosialisasi Pendidikan Politik kepada Masyarakat (Generasi Muda / Kaum Perempuan / Tokoh Agama / Tokoh Masyarakat, ORMAS / LSM / OMS dan Aparatur)”  bertempat di Aula FISIPOL UNDAR Jombang. Kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas literasi politik serta memperkuat partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi.

Sambutan pertama sekaligus pembuka acara oleh Bapak Budi Winarno S. T., M.Si., selaku Kepala Bakesbangpol Kab. Jombang. Sambutan kedua di berikan oleh Bapak Dr. phil. Ridho Al-Hamdi, S.Fil.I., M.A., selaku Dekan FISIPOL UNDAR Jombang. Bapak Anas Burhani, S.Sos., selaku Ketua Komisi B DPRD Jombang dan  Bapak Ayatullah Khumaini,  selaku Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Jombang, sebagai narasumber.

Kegiatan sosialisasi ini berjalan dengan interaktif, di mana peserta diberi kesempatan untuk berdiskusi, mengajukan pertanyaan, dan menyampaikan pandangan terkait dinamika politik di daerah. Antusiasme peserta menunjukkan tingginya kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan politik dalam memperkuat demokrasi lokal.

Bakesbangpol Kabupaten Jombang berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana strategis dalam meningkatkan pemahaman politik masyarakat serta mendorong terciptanya ekosistem politik yang sehat, toleran, dan berorientasi pada kemajuan daerah.